Sepatu Chanel wanita untuk trend 2015-2016 yang ditawarkan Rumah Mode dari Paris ini adalah The Two Tone, dirancang sendiri oleh Coco Chanel pada tahun 1957.
Sepatu wanita The Chanel Two Tone yang dirancang sendiri oleh Coco Chanel pada tahun 1957 ditampilkan secara dominan dalam peragaan Fashion Week Fall Winter 2015-2016 yang digelar di Milan. Beberapa model terkenal, diantaranya Cara Delevingne dan Kendall Jenner berulang kali tampil dengan gaun yang berbeda. Tetapi sepatu yang dipakainya hanya satu model : The Two Tone Sling Back.
Sepatu wanita dari Chanel ini dikenal sebagai salah satu legenda fashion, karena sejak didesain sendiri oleh Coco Chanel sudah beberapa kali ditampilkan dan selalu mendapat respon positif dari pasar fashion, khususnya para penyuka sepatu keluaran Rumah Mode terkenal asal Perancis itu. Di jamannya, Coco Chanel yang lahir dengan nama Gabrielle Bonheur Chanel memang kurang suka sepatu high heels. The Two Tone mencerminkan sikapnya itu.
Apa saja kelebihan The Two Tone ?
Meskipun secara pribadi lebih menyukai mid heels, tetapi sebagai pemilik rumah mode yang berlokasi di pusat fashion dunia, Chanel juga mendisain beberapa model high heels, tentunya dirancang dengan memprioritaskan kenyamanan dan keamanan semaksimal mungkin, penampilan high heelsnya yang tidak terbilang ekstrim. Sepatu wanita hanyalah salah satu bagian dari banyak produk fashion yang dihasilkan oleh Rumah Mode Coco Chanel.
Berbeda dengan sepatu yang menjadi ikon para desainer lain, misalnya Salvatore Ferragamo yang identik dengan bentuk sole sepatu model Wedges, The Two Tone bisa hadir dalam berbagai jenis dan model sepatu wanita, karena The Two Tone adalah kombinasi warna hitam dan beige. Sehingga jika saat ini model Chunky sedang menjadi trend, maka The Two Tone bisa hadir dalam berbagai style Chungky.
Begitu pula ketika beberapa tahun terakhir saat Chunky mulai naik daun, Karl Lagerfeld Direktur Kreatif dan penerus Coco Chanel menampilkan kembali The Two Tone. Istimewanya, The Two Tone nyaris tidak mengaplikasi Chunky untuk heelnya, tapi menampilkan kembali The Two Tone Sling Back rancangan Coco Chanel pada tahun 1957, heelsnya sudah memakai model Chunky.
Model The Two Tone Sling Back yang beberapa kali hadir dan tetap stylish. |
Tidak berbeda dengan tahun 1957 The Two Tone juga dibuat oleh Massaro, toko dan perajin sepatu yang punya kebiasaan menyimpan sepasang sepatu dari rumah mode yang memesannya, hingga kini juga masih menyimpan sepasang The Two Tone Sling Back pesanan Mademoiselle Chanel di tahun 1957. Di masa lalu sepatu yang dibuat oleh Massaro itu dipakai para selebriti seperti Gina Lollobrigida, Catherine Deneuve dan Romy Schneider.
The Two Tone Sling Back tidak mencerminkan pendapat bahwa trend mode berlangsung seperti roda yang berputar, suatu saat akan kembali, pada umumnya setelah mode tersebut mengalami modifikasi. Tetapi The Two Tone Sling Back benar-benar sepatu dari masa lalu yang hadir kembali untuk menjadi trend di tahun 2015-2016. Persis seperti tahun 1957, desainnya berasal dari rumah mode yang sama dan dibuat oleh toko sepatu yang sama.
Didesain model Chunky dengan ukuran heels yang menjadi favorit Chanel, yakni sekitar 6 Cm, membuat sepatu wanita ini memiliki stabilitas yang sangat tinggi. Artinya, menjamin kenyamanan dan keamanan untuk digunakan dalam berbagai aktivitas. Style round toe yang cenderung meruncing untuk mempertahankan aspek estetikanya masih memberikan ruang pada ujung jari kaki untuk tidak saling berhimpitan.
Aplikasi style d’Orsay dan sling back membuat sepatu ini memberikan ruang terbuka untuk kaki penggunanya secara maksimal, hal ini bisa membuat pemakainya merasa lebih santai. Sedangkan warna hitam dan beige yang merupakan kombinasi antara warna netral dan lembut, membuatnya seperti yang diinginkan oleh Mademoiselle Chanel, yakni menjadi sentuhan akhir untuk bisa tampil secara elegan.
Referensi & Foto:
How the Perfect Chanel Two-Toned Shoe Gets Made
Chanel Two-Tone Shoe
Chanel Fall/Winter 2015-2016 Collection – Paris Fashion Week
No comments:
Post a Comment