Tips Membeli Sepatu Wanita Offline


Ini Cara Efektif Membeli Sepatu Wanita


Membeli sepatu wanita di toko sepatu tentu berbeda jika dibandingkan dengan membeli melalui internet. Hanya dengan mengklik beberapa kali, lebih dari satu toko online bisa dikunjungi dalam waktu singkat, sehingga sebentar saja calon pembeli bisa melihat berbagai jenis sepatu model terbaru.

Proses selanjutnya tinggal melakukan pembayaran secara online, tetapi sepatu pilihan tadi tidak bisa langsung dipakai, sedikitnya membutuhkan waktu pengiriman selama satu hari untuk sampai ke tangan pembeli. Hal itu pun masih belum tentu bisa digunakan, bisa jadi sepatu yang dipesan ternyata ukuran atau bentuknya tidak sama persis. Akibatnya, pesanan harus dkembalikan untuk mendapatkan ganti yang sesuai, tentu saja hal ini menjadi proses yang memerlukan waktu beberapa hari lagi.

Mana yang lebih aman ? Membeli sepatu wanita secara online atau offline ?

Apakah berbelanja sepatu wanita secara online melalui internet sedemikian beresiko ? Hal ini akan tergantung seberapa jauh pengalaman pembeli dalam menggunakan internet. Seperti di dunia offline, di internet juga terdapat penjual yang nakal, dari yang memberikan pelayanan tidak sesuai dengan aturan yang mereka cantumkan sampai ke tingkat perbuatan tindak pidana penipuan.

Tetapi resiko tersebut dapat diperkecil jika pembeli memiliki pengetahuan dan pengalaman dalam menggunakan internet. Karena itu diperlukan persiapan, paling tidak dengan membaca tip-tip tentang cara membeli sepatu wanita secara online. Tip-tip tersebut dapat ditemukan dengan menggunakan mesin pencari Google, Yahoo atau Bing.

Jika Anda kemudian beranggapan bahwa berbelanja sepatu wanita di toko konvensional akan lebih aman, maka anggapan itu juga belum tentu benar. Penyebabnya bukan karena penjual yang tidak jujur, bisa juga disebabkan oleh beberapa faktor yang berasal dari diri pembeli sendiri.

Benarkah demikian ? Sisihkan waktu beberapa menit untuk membaca alasannya dan tip-tip berikut ini.

1. Kenali kaki Anda sendiri
Produsen sepatu membuat sepatu dengan ukuran yang digeneralisir berdasarkan standar yang berlaku. Misalnya ukuran 37, secara umum ukuran ini bisa diterima oleh semua pembeli. Tetapi secara individual, untuk sepatu dengan model tertentu mungkin kaki Anda lebih cocok untuk ukuran yang lebih besar, atau kurang dari itu. Apalagi jika Anda memilih sepatu yang berujung runcing, seringkali antara ukuran standar dan kenyamanan saling bertentangan.

Misalnya wanita yang secara umum memiliki kaki berukuran 37, sebagian dari mereka memiliki jari-jari kaki yang cenderung mekar atau melebar, sebagian lagi normal dan mungkin sebagian kecil cenderung meruncing. Kondisi yang berbeda ini menyebabkan kenyamanan yang berbeda jika mereka harus mengenakan satu model sepatu dalam satu ukuran yang sama. Sehingga keunikan model sepatu wanita di sisi lain juga akan membawa konsekuensi yang lebih individual dalam hal ukuran dan kenyamanan.

Solusinya, jangan secara mutlak tergantung kepada ukuran sepatu, tetapi pertimbangkan kenyamanan dalam menggunakan sepatu pilihan Anda. Lebih lagi karena sepatu wanita memiliki banyak model, ukuran setiap model sepatu tersebut tidak secara otomatis akan cocok dengan ukuran kaki Anda. Disinilah kendala utama jika Anda membeli sepatu secara online, Anda sulit untuk mengetahui apakah sepatu dengan model yang Anda inginkan itu bisa digunakan dengan aman dan nyaman, atau nantinya kekecilan, atau justru terlalu besar.

Sebaliknya, jika Anda membeli sepatu wanita di toko sepatu, maka Anda bisa memilih sekaligus “mengukur” kenyamanan dalam pemakaiannya. Jika benar-benar pas dan cocok, bisa dibeli dan bahkan langsung dipakai. Harga sepatu bisa lebih murah, karena bisa ditawar langsung dari penjual. Manfaatkan kelebihan-kelebihan berbelanja sepatu di toko offline ini dengan sebaik-baiknya agar Anda memperoleh sepatu dan kenyamanan secara optimal. Cobalah setiap sepatu tidak hanya di satu kaki, tetapi kedua-duanya dan pakailah untuk berjalan beberapa langkah.

2. Rencanakan model sepatu yang Anda perlukan.
Sebelum berangkat dari rumah untuk tujuan pergi ke toko sepatu, sudah selayaknya Anda merencanakan apa jenis dan model sepatu yang Anda perlukan. Pastikan model sepatu yang harus Anda beli, karena betul-betul sedang Anda perlukan. Hal ini perlu dilakukan karena terkait dengan budget yang sudah diperhitungkan secara cermat.

Faktor lain yang juga penting, sadarilah bahwa sepatu bagi wanita adalah bagian dari pakaiannya. Karena itu apakah Anda sudah memiliki pakaian yang cocok untuk sepatu tersebut ? Jika sudah ada, berapa pasang gaun yang bisa dipadukan dengan sepatu pilihan Anda ?  Jika tidak ada sama sekali, maka Anda harus juga menyiapkan anggaran untuk membeli gaun baru yang sesuai.

Mengapa demikian ? Karena tidak setiap hari Anda berkeliling ke pertokoan dan mencermati perkembangan model sepatu wanita yang memiliki perkembangan disain sangat dinamis dan kreatif. Sehingga ketika masuk ke toko sepatu dan menyaksikan beraneka model sepatu mutakhir, Anda sangat berkeinginan untuk membeli lebih dari sepasang sepatu. Lebih celaka jika tujuan awalnya untuk membeli sepatu kerja, alih-alih keinginan Anda berubah ketika melihat sepasang high heels model wedges atau Prism yang cantik, yang pasti menjanjikan penampilan kaki Anda menjadi lebih menawan.

Bukannya tidak mungkin Anda memaksa diri untuk memilikinya, mumpung belum dibeli oleh wanita lain ! Akibatnya sepatu kerja yang Anda butuhkan menjadi prioritas kedua. Hampir setiap wanita jika dihadapkan pada situasi demikian, mereka akan membeli kedua-duanya. Karena keinginannya untuk memiliki sepatu cantik yang tak terbendung, sementara di sisi lain juga tak ingin penampilannya dalam pekerjaan tidak optimal.

Hal ini tentu akan membuat kacau perencanaan anggaran keuangan Anda, sehingga untuk “mengatasi”-nya Anda harus menyusun ulang rencana anggaran keuangan Anda. Dan pasti ada satu item yang harus “dikorbankan”. Memang pada prinsipnya jenis sepatu wanita hanya terdiri Flat Shoes dan High Heels, tetapi  dengan mengaplikasi setiap bagian sepatu, maka modelnya bisa menjadi ratusan, ribuan bahkan tak terbatas.

Tips ini tentu saja tidak berlaku bagi Anda yang benar-benar menggemari sepatu dan suka mengkoleksi berbagai model sepatu untuk digunakan mendukung penampilan pada kesempatan yang berbeda-beda. Karena pada umumnya setiap wanita memiliki lebih dari dua pasang sepatu. Apalagi jika Anda memiliki banyak kegiatan, maka dengan sendirinya pula Anda memerlukan lebih banyak sepatu, bahkan lebih sepasang untuk setiap model yang berbeda.

3. Pertimbangkan korelasi antara harga dan fungsi
Merk sepatu impor yang terkenal terkorelasi dengan harganya yang mahal, ini benar ! Tapi merk sepatu itu tidak selalu berkorelasi mendukung penampilan. Mindset ini harus Anda tanamkan ke dalam diri Anda sebelum membeli sepatu. Jujur saja, wanita mana yang tidak tegiur melihat high heels yang dipajang di etalase toko sepatu atau butik sepatu wanita, apalagi sepatu tersebut berlabel merk terkenal.

Tetapi bayangkan juga seorang wanita yang menggunakan high heels tetapi berjalan tersendat-sendat, cenderung terpincang-pincang - takut pergelangan kakinya terkilir dan terjatuh. Karena tidak mudah menjejakkan ujung high heels yang runcing ke lantai, apalagi digunakan untuk berjalan di lantai paving atau tanah berkerikil. High heels, terutama stiletto memang memberikan efek penampilan yang maksimal, tetapi membutuhkan latihan dan konsentrasi untuk menggunakannya.

Karena stiletto tidak untuk digunakan di sembarang tempat dan sembarang kesempatan, mungkin Anda bisa berkompromi menggantikannya dengan sepatu hak rendah, kitten heels. Meskipun juga harus menggunakannnya secara ekstra hati-hati, tetapi pilihan ini lebih realistis bagi kebanyakan wanita, lebih aman dan bisa tetap meningkatkan penampilan ketika digunakan di berbagai kesempatan.

4. Pilih waktu yang tepat untuk membeli sepatu
Seorang costume designer dan fashion stylish, Rebecca Raleigh menyarankan sebaiknya jika membeli sepatu dilakukan pada sore hari. Alasannya, menjelang sore hari ketika kegiatan sudah berkurang, kaki sudah kembali ke ukuran normal. Pada pagi hari, kaki masih dalam keadaan “belum digunakan” sehingga akan terasa sakit apabila digunakan untuk mencoba sepatu, sementara pada siang hari kaki masih dalam proses menuju “normal”.

Alasan lain yang lebih tepat jika membeli sepatu di sore hari adalah Anda memiliki lebih banyak waktu untuk memilih sepatu dari satu toko ke lain toko, lebih banyak waktu untuk membandingkan mana sepatu yang lebih murah tetapi memiliki kualitas yang sama. Jika Anda penggemar sepatu, sore hari hingga malam hari akan menjadi “prime time” yang sangat menyenangkan untuk “berburu” model sepatu yang belum Anda miliki.

Tags : tips-membeli-sepatu-wanita-offline

Artikel Terkait dengan “Tips Membeli Sepatu Wanita Offline” :

Tips Memilih Sepatu Wanita Yang Nyaman
Tips Membeli Sepatu Wanita Secara Online
Anda Kesulitan Saat Memilih Sepatu ?
Tips Untuk Wanita : Memilih Sepatu Flat atau Hak Datar
Tips Memilih Sepatu Wanita High Heels Sesuai Bentuk Kaki
Tips Memilih Sepatu Wanita Fashion
Tips : Cara Memilih Sepatu Kerja Wanita
Tips Memilih Sepatu Wanita Model d’Orsay
Apa Yang Perlu Diperhatikan Jika Memilih Sepatu Model Sling Back ?
Tips Menyimpan Sepatu Wanita

No comments:

Post a Comment